0
Senin, April 21, 2025

Kapolres Sibolga AKBP Eddy Inganta, SH, SIK, MH dan Jajarannya Tebar Kasih dalam Minggu Kasih Bersama Jemaat GBI

Must read

Sibolga, LINI NEWS – Suasana penuh kehangatan menyelimuti Gereja Bethel Indonesia (GBI) Sibolga pada Minggu, 6 April 2025. Jalan Commodor Yos Sudarso, Kelurahan Kota Baringin, Kecamatan Sibolga Kota menjadi saksi kedekatan yang tulus antara aparat penegak hukum dan masyarakat saat Minggu Kasih digelar oleh Polres Sibolga. Dipimpin langsung oleh Kapolres Sibolga, AKBP Eddy Inganta, SH, SIK, MH, kegiatan ini mempertegas peran kepolisian sebagai pengayom dan sahabat masyarakat.

Acara yang berlangsung sejak pukul 10.00 WIB ini turut dihadiri para pejabat utama Polres Sibolga, di antaranya Kasat Binmas AKP Martua Sinaga, Kasat Polairud AKP Syahrizal, dan KBO Sat Samapta IPDA HE. Silalahi, beserta jajaran personil Polres yang telah ditugaskan berdasarkan Surat Perintah Kapolres Sibolga Nomor: Sprin/361/IV/SIP.4.5/2025 tertanggal 3 April 2025.

Dalam sambutannya, Kapolres AKBP Eddy Inganta tampil penuh empati dan humanis. Ia menyampaikan berbagai pesan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) yang sarat makna, diselingi ajakan untuk memperkuat ikatan sosial dan spiritual pasca dinamika Pemilu yang baru saja usai. “Kita semua adalah satu, mari kita saling merangkul dan mempererat tali persaudaraan,” ujar Kapolres dengan suara teduh yang disambut hangat para jemaat.

Tak hanya sekadar memberi imbauan, Kapolres juga memberikan edukasi praktis yang sangat relevan dengan kondisi masyarakat saat ini. Ia menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap bahaya kebakaran akibat instalasi listrik yang tidak aman, serta perlunya kepemilikan alat proteksi kebakaran di rumah.

Lebih jauh lagi, AKBP Eddy menyoroti isu yang kerap luput dari perhatian, yakni perlindungan terhadap anak-anak dari kejahatan asusila. Ia mengingatkan orang tua untuk aktif mengawasi aktivitas anak-anak, terutama dalam penggunaan gawai dan pergaulan sehari-hari. “Pencegahan itu dimulai dari rumah. Mari kita jaga anak-anak kita sebagai generasi masa depan bangsa,” tegasnya.

Kapolres juga mengajak masyarakat untuk menghindari penyebaran informasi palsu (hoaks) dan sikap provokatif yang bisa merusak keharmonisan. Ia bahkan menggagas program kerja sama dengan pemerintah setempat, berupa kewajiban tamu atau pendatang untuk melapor dalam waktu 1×24 jam kepada RT/RW atau Kepala Lingkungan demi menjaga stabilitas keamanan wilayah.

Dalam pesannya yang menyentuh, Kapolres mengimbau masyarakat untuk menghormati perbedaan dan menjaga nilai-nilai SARA.
“Jangan ganggu SARA. Jangan kita singgung-singgung, kita harus saling menghargai dan menghormati,” pesannya.

Tidak luput pula, imbauan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas seperti pencurian, begal, dan curanmor (C3), serta penyalahgunaan narkotika yang mengincar anak-anak muda. Kapolres mengingatkan orang tua untuk memastikan anak-anak sudah berada di rumah pada Pukul 22.00 WIB sebagai salah satu bentuk pencegahan dini.

Kegiatan Minggu Kasih ini ditutup dengan penuh sukacita dan kehangatan. Para jemaat tampak antusias dan bersyukur atas perhatian yang diberikan Polres Sibolga, yang tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga turut hadir dalam kehidupan sosial dan spiritual warga.

Dengan kepemimpinan yang penuh kasih dan pendekatan humanis dari Kapolres Eddy Inganta, Polres Sibolga menunjukkan bahwa aparat kepolisian bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai sahabat sejati masyarakat.
(Salomo Simorangkir)

Sumber: Humas Polres Sibolga

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article